BAKE CHEESE TART Cheese Tart Istimewa dari Jepang
- Kategori Induk: Rubrikasi
- Diperbarui pada Senin, 02 Juli 2018 15:12
- Diterbitkan pada Senin, 02 Juli 2018 15:12
- Ditulis oleh admin1
- Dilihat: 3454
- 02 Jul
Aroma keju lezat semerbak memenuhi outlet BAKE cheese tart yang terletak di LG West Mall Grand Indonesia sore itu. Aroma keju yang gurih seolah memanggil siapa saja untuk mendekat. Cheese tart Jepang memang sedang jadi primadona, baru-baru ini berbagai brand cheese tart asal Jepang hadir di Jakarta. Yang terbaru adalah BAKE Cheese Tart. Hadir dengan desain gerai, konsep in-store factory kitchen seolah membawa pengunjung untuk merasakan fresh-nya produk BAKE. Nuansa industrial memberikan kessan fresh from the oven bahwa cheese tart BAKE dipanggang langsung di gerai kemudian dikemas dan disajikan kepada konsumen.
Bagi pecinta cheese tart Jepang di Jakarta saat ini bisa berbahagia, BAKE Cheese Tart salah satu brand pelopor tren kuliner di Asia dengan cheese tartnya saat ini resmi membuka gerainya di Indonesia 28 September 2017 lalu. Brand gerai kue tersohor yang berpusat di Tokyo, Jepang di bawah naungan Bake Inc Jepang ini hadir untuk memuaskan para penggemar kudapan manis di Indonesia. Gerai perdana BAKE di Indonesia dibuka di pusat perbelanjaan premium, Grand Indonesia dengan jam operasional mulai dari pukul 10.00-22.00 WIB.BAKE sendiri hadir sejak tahun 2014, BAKE berhasil meraih hati penggemar kuliner di Asia dengan cheese tart yang lezat. Hingga saat ini, BAKE berhasil mencetak rekor penjualan luar biasa, yaitu sebesar 35.000.000 keping tart keju setiap tahun nya dari 39 gerainya yang terletak di tujuh kota besar di seluruh dunia – Jepang, Hong Kong, Taiwan, Korea, Shanghai, Thailand dan Singapura. “Berpusat di Tokyo, BAKE telah diterima luas sebagai penggagas tren cheese tart di Jepang. Cita rasanya yang unik berhasil menarik perhati an pasar, tak hanya di negara asal bahkan juga di kawasan Asia, hingga kemudian diikuti oleh produsen-produsen lain. Inilah yang meyakinkan kami menghadirkan tart keju orisinal BAKE kepada masyarakat Indonesia agar mereka dapat merasakan the real cheese tart untuk pengalaman kuliner tak terlupakan. Dengan segala keunggulan lebihnya dari segi kualitas bahan dan kesegaran produk, kami percaya BAKE akan memenangkan hati para penikmat dessert di Tanah Air,” jelas Raymond Umbara, Direktur Utama BAKE CHEESE TART Indonesia.
Dengan kesuksesan brand BAKE di pasar Asia, membuat BAKE optimis dengan hadirnya gerai di Indonesia. Untuk mendapatkan citarasa yang sama di seluruh gerai BAKE, semua produk cheese tart khas BAKE ini diproduksi di central kitchen mereka di Hokkaido Jepang. Untuk mendapatkan citarasa cheese tart yang isti mewa BAKE menggunakan empat macam keju untuk mousse filling yaitu tiga macam keju terbaik dari Hokkaido yang selama ini dikenal dengan produk dairy terbaik di Jepang dan satu keju dari Perancis. Dengan kulit tart yang garing dan renyah berpadu harmonis dengan mousse filling keju yang lumer di mulut. Jason Koo, CEO BAKE Confecti onery Pte Ltd Singapura mengungkapkan, “Jepang, khususnya provinsi Hokkaido, telah diakui sebagai sentra produsen susu terbaik di dunia.Kekuatan rasa otenti k cheese tart BAKE pun terjaga dengan baik mulai dari bahan baku hingga adonannya yang diimpor langsung dari Negara asalnya. Artinya konsumen yang mengunjungi gerai manapun, akan mendapatkan pengalaman rasa yang sama, seasli di Jepang”.
Dengan keistimewaan hanya menjual satu jenis sajian, BAKE juga unggul dari sisi kesegaran produknya, karena cheese tart-nya dipanggang dan kemudian disajikan langsung kepada pelanggan di gerai. Pembukaan BAKE Indonesia menandai cabang ke-40 BAKE di seluruh dunia.Tart keju orisinal BAKE dijual dengan harga satuan Rp 29.000, dan penawaran eksklusif Rp 165.000 untuk pembelian 6 buah. BAKE Indonesia merupakan perusahaan patungan antara PT.BAKERI KEJU INDONESIA dengan BAKE Confecti onery Pte.Ltd. Singapore yang merupakan anak perusahaan Bake Inc.Jepang yang menangani wilayah Asia Tenggara. P&B/Novi Amaliyah, foto-foto: Dok. BAKE